TNI AU. Sebanyak 250 peserta Komponen Cadangan (Komcad) Matra Udara yang dipimpin oleh Komandan Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Gerak Cepat (Danpusdiklatpasgat) Kolonel Pas Solihin mengunjungi Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala (Muspusdirla), Sabtu (13/8). Kunjungan diterima Kepala Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala Kolonel Sus Yuto Nugroho di halaman Parkir Selatan Muspusdirla.

Pada sambutannya Kepala Museum menyatakan bahwa kunjungan peserta Komcad Matra Udara ke Muspusdirla merupakan pilihan yang tepat, karena di Muspusdirla tersimpan koleksi-koleksi yang menjadi saksi semangat juang dan rela berkorban para pendahulu Angkatan Udara. Sehingga para peserta Komcad dapat menyerap dan meneladani semangat juang dan rela berkorban para pendahulu.

Sementara itu, Komandan Pusdiklatpasgat Kolonel Pas Solihin menyatakan bahwa kunjungan ke Muspusdirla merupakan bagian dari kegiatan pendidikan untuk mewarisi semangat juang para pendahulu Angkatan Udara yang kedepannya dapat diimplementasikan para peserta Komcad di kedinasan ataupun di masyarakat.

Peserta Komcad yang berkunjung ke Muspusdirla adalah peserta yang dididik dan berlatih selama tiga bulan di Pusdiklatpasgat Pangkalan Udara Sulaiman Bandung.