Pengunjung Website
Hari Ini: 3
Minggu Ini: 99
Bulan Ini: 579
Tahun Ini: 594,303
img thumbnail

Kunjungi Lanud Adisutjipto, Ibu Lulu Lugiyati Penerbang Wanita TNI AU Pertama Nostalgia Saat Menjadi Siswa Sekbang

TNI AU. Yogyakarta. Komandan Lanud Adisutjipto Marsma TNI Dedy Susanto, S.E., beserta Ketua PIA Ardhya Garini Pengurus Cabang 2 Lanud Adisutjipto Gabungan Kodiklatau Ibu Astrid Dedy Susanto menerima kunjungan Ibu Lulu Edy Sudrajat dan Ibu Hartini LB Moerdani di Jupiter Lounge Wingdik 100/Terbang Lanud Adisutjipto, Selasa (30/1/2024). 

Kunjungan Ibu Lulu Edy Sudrajat yang didampingi Ibu Hartini L.B. Moerdani beserta rombongan ke Lanud Adisutjipto dalam rangka bernostalgia, mengenang ketika menjadi siswa Sekolah Penerbang. Ibu Lulu Lugiyati merupakan Wara angkatan pertama yang juga lulus seleksi Sekolah Penerbang TNI Angkatan Udara dan dilantik menjadi Srikandi Pertama Penerbang TNI Angkatan Udara. Beliau juga merupakan istri dari mantan Menhan/Panglima ABRI Jendral TNI (Purn) Edy Sudrajat. 

Pada tahun 1963 AURI merekrut personel perempuan sebagai Wanita Angkatan Udara (WARA) dan menjalani pendidikan di Kaliurang, Yogyakarta. Selanjutnya di tahun 1964, AURI membuka seleksi Penerbang bagi anggota WARA. Sebanyak tiga orang WARA lolos seleksi Sekolah Penerbang (Sekbang) di Yogyakarta selama tiga bulan. Pada hari kelulusan (Wing Day) dua orang lulus sebagai penerbang yakni Letnan Dua Pnb Lulu Lugiyati dan Letnan Dua Pnb Herdini. Mereka menerbangkan pesawat latih Piper Cub dan menjadi Perintis Penerbang Wanita Angkatan Udara.

Danlanud Adisutjipto menyampaikan terima kasih dan merupakan suatu kehormatan atas kehadiran beliau di Sekolah Penerbang Lanud Adisutjipto. Sementara itu Ibu Lulu Edy Sudrajat menceritakan pengalaman beliau sewaktu menjadi siswa Sekolah Penerbang. Acara dilanjutkan dengan mengunjungi Shelter Grob, melihat simulator di Skadik 104 setelah sebelumnya melaksanakan kunjungan ke Museum Pusat Dirgantara Mandala.