TNI AU. Batam. Pangkalan TNI AU Hang Nadim menerima kunjungan Tim Pengawasan dan Sosialisasi (Wassos) Pembinaan Teritorial (Binter) Angkatan Udara Tahun 2025 di Ruang Rapat Lanud Hang Nadim. Kamis (9/10/2025).
Kedatangan Tim Wasos Binterau ini dipimpin oleh Wakapusterau Kolonel Pnb Nurtantio Affan, M.H., M.Han., yang melaksanakan pengawasan sekaligus memberikan sosialisasi terkait penyelenggaraan pembinaan teritorial di satuan jajaran TNI AU.
Dalam sambutannya Komandan Lanud Hang Nadim, Letkol Pnb Hendro Sukamdani, M.Tr.Opsla., menyampaikan selamat datang kepada tim Wassos Binterau ini karena kehadiran Tim Wassos Binterau ini merupakan wujud perhatian dan pembinaan dari komando atas, guna meningkatkan pemahaman dan pelaksanaan fungsi pembinaan teritorial di lingkungan TNI Angkatan Udara, khususnya di Lanud Hang Nadim.
Sementara itu, Kapusterau, Marsma TNI Tjahja Elang Migdiawan, S.T., M.M., dalam sambutannya yang dibacakan Wakapusterau menyampaikan kegiatan Wassos Binterau ini merupakan program kerja Pusterau yang dilaksanakan setiap tahun terhadap satuan jajaran TNI Angkatan Udara baik satkowil maupun satnonkowil dengan tujuan membentuk kesamaan pemahaman, pola pikir dan pola tindak dalam pelaksanaan kegiatan teritorial.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Kasubditsdm ditbitsumda Letkol Pom Tamrin tentang kebijakan, strategi, dan implementasi pembinaan teritorial di lapangan. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan pelaksanaan pembinaan teritorial di Lanud HNM semakin efektif, terarah, dan mampu memberikan kontribusi nyata dalam mendukung tugas pertahanan negara di wilayah udara khususnya di Kota Batam.
Kegiatan kunjungan tim Wassos Binterau ini diakhiri dengan peninjauan terhadap lahan ketahanan pangan dan Kompi Produksi serta Kelompok tani binaan Lanud HNM.