TNI AU - Danlanud IG Dewanto, Letkol Pom Made Oka Dharmayasa, M. Han., yang diwakili oleh Ps. Kadislog Lanud IG Dewanto, Kapten Kal Ida Bagus Kade Galih Manuaba, S.T.Han., menghadiri kegiatan Pembukaan Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD Tahun 2025–2029 dan RKPD Tahun 2026 di Gedung Serba Guna Hotel Galaxy Saumlaki pada Rabu (16/4/2025)
Acara dibuka oleh Wakil Bupati Kepulauan Tanimbar, dr. Juliana Chatarina Ratuanak, S.Ked., M.K.M., dan dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah serta unsur Forkopimda, termasuk perwakilan dari TNI-Polri, Kejaksaan, BAPPEDA Provinsi Maluku, jajaran OPD, serta para pemangku kepentingan lainnya.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati menekankan pentingnya forum ini sebagai wadah partisipatif dalam penyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah. “Forum Konsultasi Publik ini merupakan langkah awal dalam menyusun RPJMD dan RKPD yang berkualitas, realistis, dan menjawab kebutuhan masyarakat,” ujarnya.
Ia juga memaparkan tujuh isu strategis yang menjadi perhatian utama daerah, mulai dari pemerataan infrastruktur, peningkatan kualitas SDM, hingga ketenteraman masyarakat dan pelestarian budaya lokal. Dari hasil identifikasi tersebut, Pemerintah Daerah menetapkan visi pembangunan lima tahun ke depan, yakni “Tanimbar, Maju, Mandiri, Adil, Berkelanjutan dan Unggul.”
Rangkaian kegiatan berlangsung dengan khidmat dan tertib. Acara diawali dengan pembukaan oleh MC, menyanyikan lagu Indonesia Raya, laporan panitia, dan dilanjutkan dengan pemukulan tifa sebagai tanda pembukaan forum. Kegiatan kemudian ditutup dengan doa bersama, menyanyikan lagu “Padamu Negeri”, dan sesi foto bersama.
Forum ini diharapkan menghasilkan masukan yang konstruktif serta dokumen perencanaan yang mampu menjawab tantangan pembangunan daerah secara menyeluruh.