TNI AU. Bertempat di halaman Klinik Hadi Soemantri Lanud Iskandar Pangkalan Bun dilaksanakan latihan bela diri karate yang dibuka untuk umum. Latihan dilaksanakan setiap hari Minggu pagi/sore menyesuaikan kegiatan para murid, Kotawaringin Barat, Kalteng. Minggu, (19/5/2024).
Latihan beladiri karate dapat memberikan banyak manfaat fisik, mental, dan emosional. Berlatih karate dapat meningkatkan kekuatan, keseimbangan, fleksibilitas, dan koordinasi tubuh. Selain itu, karate juga membantu dalam pengembangan disiplin, ketekunan, rasa percaya diri, dan kontrol diri.
“Alhamdulillah karateka yang berlatih ada 25 orang, terbagi dalam beberapa tingkat. Karateka yang berlatih mulai dari usia SD, SMP dan SMA/SMK, sebenarnya hari ini libur karena banyak yang sedang melaksanakan ujian sekolah. Namun karena permintaan anak-anak hari ini tetap Latihan meskipun sedikit yang hadir.”ucap Sensei
Lebih lanjut Sensei mengungkapkan “Karate melibatkan berbagai jenis latihan, termasuk teknik dasar (kata), kihon (latihan dasar), dan latihan kekuatan. Latihan ini dilakukan secara bertahap sesuai dengan tingkat keterampilan dan kemampuan peserta. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Danlanud Iskandar Letkol Pnb David Moningka, S.A.P, M. Han atas dukungannya sehingga kami bisa bertahan selama ini,”ujarnya
Karate dilatih oleh Sensei PNS Surianto anggota Lanud Iskandar yang dalam kesehariannya berdinas di Subsi Watpers Dispers merupakan sosok ayah dan rekan kerja yang humoris atau lebih dikenal dengan Pak Jack. Humoris dalam keseharian namun serius dalam latihan.