TNI AU. Dalam rangka menindak lanjuti perintah Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., Seluruh Keluarga besar Lanud Maimun Saleh mengikuti Nonton Bareng Film "DE OOST", bertempat di halaman Mako Lanud Maimun Saleh Sabang. Sabtu, (03/08/24).
Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Irdhian Krisnayogi, S.A.P mengatakan, seluruh Personel Lanud Maimun Saleh bersemangat mengikuti nobar film yang berjudul DE OOST, menjadi wujud kesadaran akan pentingnya sejarah dan pemahaman tentang perjuangan pendahulu bangsa dalam melawan kolonialisme.
Dengan pemahaman ini, diharapkan berdampak positif bagi seluruh Personel Lanud Mus sehingga terbangun semangat serta tanggung jawab dalam menjalankan tugas serta menjadi momen kebersamaan untuk memperkuat solidaritas di antara personel Lanud, pungkasnya.
Film DE OOST sendiri adalah film yang dibuat oleh Belanda, dimana film tersebut diangkat berdasarkan surat-surat dan buku-buku yang ditulis oleh Prajurit Belanda, tentang apa yang mereka lakukan di Indonesia pada saat perang kemerdekaan tahun 1945 sampai 1949, film ini memberikan perspektif yang jujur dan kritis terhadap periode revolusi nasional Indonesia, film ini juga memiliki nilai-nilai patriotisme, keberanian dan pengorbanan yang telah dilakukan oleh para pejuang kemerdekaan Indonesia.