Pengunjung Website
Hari Ini: 5
Minggu Ini: 125
Bulan Ini: 221
Tahun Ini: 221
img thumbnail

Lanud RHF Panen Kacang Tanah Dan Ubi Rambat, Wujud Nyata Dukung Ketahanan Pangan

TNI AU. Pangkalan TNI Angkatan Udara Raja Haji Fisabilillah (Lanud RHF) melaksanakan panen kacang tanah dan Ubi rambat di kebun ketahanan pangan Lanud RHF yang berlokasi di Komplek Garuda. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Komandan Lanud RHF dan dihadiri oleh seluruh personel Lanud RHF. Selasa (30/12/2025). 

Panen kacang tanah ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan yang secara berkelanjutan dilaksanakan Lanud RHF sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan pemerintah dalam memperkuat kemandirian dan ketahanan pangan nasional. Pemanfaatan lahan yang tersedia di lingkungan Lanud RHF menjadi langkah konkret dalam mengoptimalkan sumber daya yang ada.

Dalam kesempatan tersebut, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara Raja Haji Fisabilillah (Lanud RHF) Kolonel Pnb Rony Widodo, S.T., M.M., M.Han., menyampaikan bahwa kegiatan ketahanan pangan tidak hanya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan internal satuan, tetapi juga sebagai upaya menumbuhkan kesadaran dan kepedulian seluruh personel terhadap pentingnya sektor pertanian. Selain itu, program ini diharapkan dapat memberikan manfaat ekonomi serta menjadi contoh positif bagi masyarakat sekitar.

Kehadiran seluruh personel Lanud RHF dalam kegiatan panen ini mencerminkan semangat kebersamaan, gotong royong, dan komitmen bersama dalam mendukung program ketahanan pangan. Kegiatan berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme.

Melalui program ketahanan pangan ini, Lanud RHF menegaskan perannya tidak hanya sebagai satuan pertahanan udara, tetapi juga sebagai bagian dari komponen bangsa yang aktif berkontribusi dalam menjaga stabilitas dan kesejahteraan nasional. (Pen RHF).