TNI AU. PEN YKU. Klinik Bhuwana Lanud Yohanis Kapiyau kembali melaksanakan Vaksinasi Covid-19 Dosis 1 untuk anak usia 6-11 Tahun dan Dosis 2 untuk 11 Tahun keatas bagi masyarakat Timika Papua di jalan Hasanudin. Minggu (27/2/2022).
Dalam kegiatan tersebut selain masyarakat umum yang melewati jalan Hasanudin, tim vaksinator juga mendatangi masyarakat yang berada di pasar baru dan pasar sentral, vaksin yang digunakan jenis Sinovac, baik dosis 1 dan dosis 2, hingga saat ini tercatat 9.401 Dosis yg sudah tersalurkan.
Kepala Kesehatan Klinik Bhuwana Lanud Yohanis Kapiyau Lettu Kes dr Danar Pratama, menyampaikan bahwa, sesuai perintah langsung dari Komandan Lanud Yku Letkol Pnb Surono agar Klinik Bhuwana Lanud Yohanis Kapiyau terus menyukseskan vaksinasi bagi masyarakat umum di wilayah Timika.
“Klinik Bhuwana terus mendukung pemerintah program vaksinasi yang sudah dicanangkan pemerintah, sehingga herd immunity tercapai agar dapat terlindungi dari serangan virus,” ucap Lettu Kes dr Danar Pratama.
Selama pelaksanaan vaksinasi COVID-19, Klinik Bhuwana terus melakukan koordinasi dan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Timika, dan Sikes Satrad 243 Timika.
Untuk menyukseskan vaksinasi ini Lanud Yku melibatkan petugas vaksinator dari Nakes Klinik Bhuwana Lanud Yku, personel pendukung dari Penerangan Lanud Yku, Babinpotdirga, serta personel POM AU Lanud Yku dalam menegakkan protokol kesehatan dan pengamanan jalannya vaksinasi.
[gallery ids="235559,235560,235561,235562,235563"]