TNI AU. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M di Kosek IKN berlangsung khidmat di Aula Iskandar. Acara ini dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz H. Soleh. Acara ini dihadiri Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 22/D.I Kosek IKN, Ny. Astrid Abdul Haris, para Asisten Kosek IKN, dan seluruh anggota serta Ibu-ibu PIA Ardhya Garini Cabang 22/D. I Kosek IKN, Jakarta, Selasa (24/9/2024).
Dalam sambutannya yang disampaikan oleh Aspers Kosek IKN Kolonel Adm Fauzan Rozaldi, Komandan Kosek IKN Marsma TNI Abdul Haris, M.MPol., M.M.O.A.S., menyampaikan bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah waktu yang tepat untuk merenungi dan meneladani sifat-sifat Rasulullah SAW. Beliau merupakan sosok pemimpin yang penuh kasih sayang, jujur, dan adil, yang harus dijadikan contoh dalam menjalankan tugas sebagai prajurit TNI Angkatan Udara yang AMPUH yaitu, Adaptif, Modern, Profesional, Unggul, dan Humanis .
Tema peringan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini "Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW dalam Mewujudkan TNI yang Religius", menekankan pentingnya keseimbangan antara profesionalisme sebagai prajurit TNI dan menjalankan ajaran agama. Sifat-sifat kesederhanaan dan keteguhan Nabi Muhammad SAW diharapkan menjadi pedoman bagi para anggota dalam menghadapi setiap tantangan yang dihadapi.
Diharapkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dapat menjadi inspirasi bagi seluruh anggota Kosek IKN untuk terus memperkuat iman dan ketakwaan kepada Allah SWT serta meneladani akhlak mulia Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari.