Pengunjung Website
Hari Ini: 16
Minggu Ini: 64
Bulan Ini: 668
Tahun Ini: 668
img thumbnail

Meningkatkan Kemampuan, Lanud RHF Laksanakan Latihan PBB dan Bongkar Pasang Senjata

TNI AU. Pangkalan TNI Angkatan Udara Raja Haji Fisabilillah (Lanud RHF) melaksanakan latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan bongkar pasang senjata yang bertempat di Lapangan Apel Mako Lanud RHF. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel Lanud RHF, baik perwira maupun anggota, sebagai bagian dari upaya pembinaan kemampuan dasar keprajuritan.
Dalam pelaksanaannya, perwira Lanud RHF melaksanakan latihan PBB berpedang serta bongkar pasang pistol, sedangkan anggota melaksanakan latihan PBB dan bongkar pasang senjata laras panjang. Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan, ketangkasan, serta profesionalisme personel dalam penguasaan gerakan baris berbaris dan kemampuan teknis persenjataan.
Kegiatan latihan dipimpin langsung oleh Ps. Kasiopslat Lanud RHF Lettu Sus Siswo Darsono, yang memberikan arahan dan pengawasan agar seluruh rangkaian latihan dapat berjalan dengan aman, tertib, dan sesuai prosedur. Ditekankan pula pentingnya ketelitian serta tanggung jawab dalam penanganan senjata.
Melalui latihan ini, diharapkan seluruh personel Lanud RHF senantiasa siap menjalankan tugas pokok dengan sikap disiplin, solid, dan profesional, sejalan dengan tuntutan tugas TNI Angkatan Udara.