TNI AU. Guna meminimalisir pelanggaran yang dilakukan oleh siswa, Satuan Polisi Militer (Satpomau) Lanud Sulaiman melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) dan sweeping di mess siswa Ksatrian Grhatama, Lanud Sulaiman, Margahayu, Kab.Bandung. Rabu, (12/03/2025)
Inspeksi dipimpin langsung oleh Dansatpomau Lanud Sulaiman Kapten Pom Ismail Solong S.,S.T.Han., dan dipantau oleh Komandan Lanud Sulaiman Kolonel Pnb Meito Datau, M.Han., dalam rangka penegakan tata tertib serta disiplin kepada prajurit siswa.
"Kegiatan inspeksi seperti ini akan terus dilakukan untuk memberikan pengawasan dan penertiban terhadap potensi pelanggaran yang dilakukan oleh prajurit siswa, khususnya di lingkungan Ksatrian Grhatama," ujar Dansatpom.
Satpomau Lanud Sulaiman pada kegiatan tersebut memeriksa kehadiran, kelengkapan KTA, buku siswa, dan kerapihan barak yang diawasi secara langsung oleh Danskadik 201 Letkol Lek Ega Gurcita Trisnasetia., S.E., M.M., dan para instruktur. Selama kegiatan, berjalan dengan lancar, aman, dan tidak ditemukan pelanggaraan yang dilakukan oleh prajurit siswa Grhatama.