Pgs. Kadispers Wingdik 800/Pasgat Mayor Pas Aji Bagoes P., mewakili Danwingdik 800/Pasgat Kolonel Pas Visnu Hermawan, S.E., M.M.,membuka kegiatan ini. Sosialisasi ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan komitmen anggota terhadap pelaksanaan Zona Integritas di lingkungan kerja.
Dalam sambutannya, Mayor Pas Aji Bagus menekankan pentingnya Zona Integritas sebagai upaya menciptakan lingkungan yang bebas dari korupsi dan meningkatkan pelayanan publik. "Kami berharap dengan sosialisasi ini, seluruh anggota dapat lebih memahami dan menerapkan prinsip-prinsip Zona Integritas dalam setiap aspek pekerjaan mereka," ujarnya.
Acara ini juga diisi dengan diskusi interaktif dan sesi tanya jawab untuk memastikan bahwa seluruh peserta benar-benar memahami materi yang disampaikan. Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan Wingdik 800/Pasgat dapat menjadi contoh dalam penerapan Zona Integritas di lingkungan TNI AU. (Pen Wingdik 800/Pasgat)