TNI AU. Panglima Komando Operasi Udara (Pangkoopsud) III Marsekal Muda (Marsda) TNI Dr. T.B.H. Age Wiraksono, S.I.P., M.A., bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dalam acara Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) bertempat di Taman Makam Pahlawan Cenderawasih Jl, Raya Bosnik, Samofa Biak, Selasa (16/8/2022).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Komandan Korem 173/PVB Brigjen TNI Taufan Gestoro, Ir Koopsud III Marsma TNI Erwan Andrian, S.E., M.M., Dankosek III Marsma TNI Wastum,S.E., M.M.P, Danlanud Manuhua Marsma TNI Ronald L. Siregar, S.T., M.M., M.Tr(Han)., Komandan Gugus Keamanan Laut (Guskamla) Koarmada III Laksamana Pertama (Laksma) TNI Sigit Santoso, pejabat TNI/Polri Biak dan pejabat Pemerintah Daerah Biak.