TNI AU. Dukung kesiapan terbang para penerbang tempur Lanud Iswahjudi, Tim dari Dinas Psikologi TNI Angkatan Udara gelar Assesment psikologi di Gedung ACMI Kapten Pnb Anm Surindro Supjarso. Rabu, (11/1/2023).

Dibagi beberapa gelombang pelaksanaan assesment ini diikuti oleh seluruh penerbang tempur Lanud Iswahjudi baik penerbang Skadron Udara 3, 14 maupun 15.
Kasubsipsi Lanud Iswahjudi Mayor Kes Manggala N.P., M.Psi., menjelaskan tujuan dari Asessment ini adalah untuk melakukan profiling psikologis terhadap para penerbang dalam rangka mendukung kesiapan terbang mereka.
Assement ini menghadirkan Psikolog dari Dispsiau yang terdiri dari Letkol Kes Fajar Iyyasi, M.Psi., Kapten Kes Fijar Nurviana, M.Psi., dan PNS Novita Damayanti, M.Psi., serta Asisten Psikolog Letda Kes Irsan.

