TNI AU. Turnamen Sepak Bola Bupati Bengkayang Cup Tahun 2024 secara resmi ditutup. Acara penutupan berlangsung di Lapangan Kompi Gardatama Yudha 645 Bengkayang, Jl. Perwira Kel. Bumi Emas, Kab. Bengkayang Kalimantan Barat. Rabu (19/06/2024).
Komandan Lanud Harry Hadisoemantri, Letkol Pnb Dion Aridito, S.T., M.M., yang turut hadir dalam acara tersebut, memberikan apresiasi tinggi terhadap penyelenggaraan turnamen ini.
Turnamen ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai sarana mempererat silaturahmi dan membangun semangat sportivitas di antara para peserta. Semoga acara seperti ini terus berlanjut dan semakin meningkatkan kualitas sepak bola di daerah kita.
Selain itu, Bupati Bengkayang Bpk. Sebastianus Darwis, S.E., M.M., menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kelancaran turnamen yang telah berlangsung sejak 25 April 2024.
Beliau mengapresiasi semangat para peserta dan penonton, serta mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kesuksesan acara ini.
Bupati juga menyebutkan bahwa selama turnamen berlangsung, tercipta 205 gol dari 63 pertandingan, dengan rata-rata 3,2 gol per pertandingan, meningkat dibandingkan tahun sebelumnya.
Pemenang Turnamen Sepak Bola antaralain :
1. Juara 1: Gasa FC Kec. Samlantan
2. Juara 2: Persis FC Serukam Kec. Samlantan
3. Juara 3: BPBE FC Kec. Bengkayang dan Rajaria FC Kec. Lumar