Pengunjung Website
Hari Ini: 16
Minggu Ini: 87
Bulan Ini: 470
Tahun Ini: 593,453
img thumbnail

Pomau Kodiklatau Gelar Opsgaktib Bulan Disiplin Jelang Peringatan HUT ke-79 TNI Angkatan Udara

TNI AU.    Dalam rangka menyambut Peringatan ke-79 HUT TNI Angkatan Udara, Polisi Militer TNI AU (Pomau) Kodiklatau menggelar kegiatan Operasi Penegakan Ketertiban (Opsgaktib) Bulan Disiplin. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Komandan Polisi Militer (Danpom) Kodiklatau Kolonel Pom Anang Sanjaya, S.H., M.Han., Rabu (19/3/25).

Dalam kesempatan tersebut, Danpom Kodiklatau menjelaskan bahwa pelaksanaan kegiatan Opsgaktib Bulan Disiplin menjelang Peringatan ke-79 HUT TNI Angkatan Udara adalah untuk meningkatkan disiplin dan kepatuhan seluruh personel Kodiklatau. 

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dalam meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan personel dalam berlalu lintas serta penegakan aturan penggunaan kendaraan, baik roda dua maupun roda empat,” ujar Danpom. Adapun sasaran pemeriksaan yang dilakukan meliputi kondisi kelayakan kendaraan baik roda dua ataupun roda empat yang meliputi kondisi ban, kaca spion, lampu utama dan lampu sein.

Melalui kegiatan Bulan Disiplin ini, diharapkan kesadaran dan kepatuhan personel Kodiklatau serta unsur terkait terhadap peraturan dapat terus meningkat, sehingga mencerminkan profesionalisme TNI AU dalam setiap aspek kehidupan kedinasan dan kesehariannya.