TNI AU. BANDUNG, MAKO KOPASGAT Prajurit Markas Komando Pasukan Gerak Cepat (Mako Kopasgat) mengikuti upacara bendera17 an yang rutin dilaksanakan setiap tanggal 17 yang bertempat di Lapangan Upacara Lanud Sulaiman, Margahayu Bandung, Kamis (17/04/2025).
Upacara berlangsung dengan dengan tertib, prajurit Mako Kopasgat beserta seluruh unsur personel TNI AU Lanud Sulaiman, turut ambil bagian sebagai bentuk penghormatan dan kedisiplinan militer.
Dalam amanatnya Panglima TNI yang dibacakan Komandan Lanud Sulaiman Kolonel Pnb Meito Datau, M.Han., yang bertindak selaku inspektur upacara, menyampaikan saya selaku Panglima TNI mengucapkan selamat hari raya idul fitri, mohon maaf lahir dan bathin kepada seluruh keluarga besar prajurit dan Pns TNI.
Jadikan momentum hari raya idul fitri tahun ini sebagai awal yang baik untuk dapat lebih memahami satu sama lain, menjaga hubungan kerja yang harmonis, melaksanakan tugas sesuai dengan bidang dan tanggung jawabnya masing-masing dengan baik, tulus dan ikhlas serta jadikan bekerja sebagai ladang ibadah.
Dalam sambutan Panglima TNI yang dibacakan Komandan Lanud Sulaiman Kolonel Pnb Meito Datau, M.Han., disampaikan bahwa Revisi UU TNI tetap berpegang pada prinsip supremasi sipil. Penyusunannya telah mencakup Daftar Inventarisasi Masalah (DIM) dan disusun sesuai dengan prinsip demokrasi serta hukum yang berlaku.
saya ingin menekankan bahwa segenap prajurit dan PNS TNI harus memiliki integritas dan menjaga citra institusi TNI. Hindari pelanggaran hukum, seperti penyalahgunaan wewenang, penggunaan narkoba, judi online, perkelahian, main hakim sendiri, curanmor, insubordinasi dan lain sebagainya, karena hal ini akan menggoyahkan pondasi kepercayaan masyarakat terhadap TNI dan juga merugikan nama baik TNI baik secara organisasi dan berdampak terhadap TNI secara pribadi. Untuk itu terus semangat, tanamkan disiplin dan dedikasi yang tinggi sebagai jati diri TNI, marilah bersama-sama mengukir prestasi gemilang untuk bangsa Indonesia. Jadilah prajurit TNI yang Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptif dengan memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan 8 Wajib TNI agar TNI senantiasa menjadi benteng pertahanan yang kokoh dan perekat keutuhan bangsa Indonesia
Prajurit Mako Kopasgat ini juga menunjukkan sinergi yang solid antar satuan di lingkungan TNI AU, serta memperkuat semangat persatuan dalam menjaga kedaulatan udara Indonesia.
Upacara diakhiri dengan doa bersama dan penghormatan kepada Sang Merah Putih. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar dan penuh semangat.
Hadir pada upacara bendera 17 an ini Danwingdik 800 Pasgat,Danwingdik 801 Pasgat, Dandepohar 70, Dandepohar 40, Perwira, Bintara dan Tamtama Kopasgat.penkopasgat