TNI AU. Prajurit Siswa (Prasis) Sekolah Pertama Bintara Prajurit Karir (Semaba PK) Wanita TNI Angkatan Udara angkatan ke-54 Skadron Pendidikan (Skadik) 401 Wing Pendudikan (Wingdik) 400 /Matukjur Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Adi Soemarmo melaksanakan latihan taktik kesatuan kecil (TKK) di Bumi Perkemahan Sinolewah Dusun Tangkisan Desa Umbulharjo Cangkringan Sleman Yogyakarta. Rabu, (5/2/2025).
Latihan ini merupakan bagian dari kurikulum pendidikan untuk membentuk kemampuan taktis dasar para prajurit siswa, sekaligus mengasah kekompakan dan kesiapsiagaan mereka dalam menghadapi berbagai situasi di medan tugas.
Kegiatan ini melibatkan skenario lapangan untuk melatih koordinasi antar individu dan tim kecil dalam berbagai simulasi taktis. Dengan bimbingan instruktur berpengalaman, para siswa diajarkan teknik pergerakan senyap, strategi serangan, dan cara bertahan di berbagai kondisi medan. Latihan ini juga bertujuan meningkatkan kedisiplinan, kerja sama tim, serta kemampuan mengambil keputusan dalam tekanan.
Komandan Skadik 401, Letkol Adm Titi Tri Pangastuti berharap latihan TKK ini mampu membekali para prajurit muda dengan keterampilan yang akan menjadi modal utama mereka saat bertugas nanti tidak terkecuali para Prasis Semaba PK Wanita TNI AU A-54. Mengingat sebentar lagi mereka akan melaksanakan Latihan Berganda (Latganda) maka latihan ini harus di matangkan untuk di aplikasikan pada saat Latganda nanti, dimana lokasi yang digunakan mendekati dengan medan yang sebenarnya. "Kesungguhan dan semangat kalian adalah cerminan calon prajurit TNI AU yang AMPUH (Adaptif, Modern, Profesional, Unggul dan Humanis)".