Pengunjung Website
Hari Ini: 286
Minggu Ini: 43,372
Bulan Ini: 1,545,036
|
Jumlah Pengunjung: 10,409,426

Sertijab Merupakan Upaya untuk Optimalkan Kinerja Organisasi

TNI AU. Jakarta-Penkoopsud I.  "Serah terima jabatan merupakan bagian dari siklus pembinaan personel dan tenaga manusia, serta sebagai bagian dari upaya untuk lebih mengoptimalkan kinerja organisasi. Selain itu, agar dapat diperoleh lingkungan kerja yang lebih dinamis dengan diwarnai oleh ide-ide baru, yang dapat senantiasa menghadirkan “leadership” yang mampu mengatasi berbagai tantangan tugas di medan pengabdian."

Hal tersebut disampaikan Pangkoops Udara I Marsda TNI Mohammad Nurdin saat memimpin acara sertijab beberapa pejabat utama Makoopsud I di Ruang Kerja Pangkoops Udara I, Makoopsud I, pada Jumat (13/9/2024).

Pejabat Utama Koops Udara I yang melaksanakan serah terima jabatan diantaranya Penerimaan jabatan Asisten Logistik Kaskoops Udara I (Aslog Kaskoops Udara I)  kepada Kolonel Tek Chandra Komar, lalu jabatan Sekretaris Inspektorat Koops Udara I (Ses It Koops Udara I) diserahterimakan dari Kolonel Tek Iwan Kristanto kepada Kolonel Tek Heri Hermawan, bertempat di Lobi Makoopsud I. Kemudian jabatan Sahli Bidang Air Power dari Kolonel Tek Chandra Komar kepada Kolonel Tek Johny Marlon Runtuwene, S.T., serta jabatan Sahli Bidang Tekinfo dari Kolonel Adm Iwan Indarwanto kepada Letkol Lek Fety Herawati, S.Kom., M.M.

Lebih lanjut menutup sambutannya Pangkoops Udara I menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para pejabat lama dengan harapan pengalaman tugas yang selama ini didapat, agar dilanjutkan dan ditingkatkan dalam penugasan berikutnya. Dan kepada para pejabat yang baru dilantik, saya ucapkan selamat atas jabatan yang baru. Kepercayaan yang diberikan adalah suatu amanah dan kehormatan yang harus dipertanggung-jawabkan. 

Hadir dalam pelaksanaan sertijab tersebut, Kas Koops Udara I Marsma TNI Prasetiya Halim, S.H., Irkoops Udara I Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M.Han., para Pejabat Utama Koopsud I, Perwakilan Perwira, Bintara, Tamtama, dan PNS Koopsud I.