TNI AU. Dalam upaya menambah ilmu pengetahuan hukum, personel Lanud Yohanis Kapiyau (YKU) Timika mengikuti kegitan sosialisasi safari Bimbingan Hukum (Binkum) dari Mayor Kum Erwin Dwiyanto (Kasikumdirga Kum Koopsud III). bertempat di Gedung Cartenz Serbaguna Lanud Yohanis Kapiyau Timika Papua Tengah, Jum’at (23/2/2024).
Adapun yang di sampaikan oleh Binkum koopsud III tentang dalam penegakan bidang hukum, penganiayaan, pengamanan informasi dan penggunaan media sosial, judi online, pinjaman online dan bahaya Narkoba.
Saat membuka acara tersebut Danlanud Yohanis Kapiyau Letkol Pnb Kamto Adi Saputra, S.T., M.MS., dalam sambutan beliau menekankan kepada seluruh anggota Lanud YKU baik Perwira, Bintara, Tamtama, dan Pegawai Negeri Sipil Lanud YKU bahwa cermati materi ceramah hukum ini dengan serius.
Jangan coba-coba melanggar apa yang sudah jadi ketentuan di satuan, hindari hal-hal yang negatif jangan sampai melanggar aturan karena instansi tidak dapat mentolelir lagi bagi anggota yang melanggar tindak pidana.”ujar dalanud YKU.
Kegiatan Paparan Safari Binkum Koopsud III yang di ikuti oleh personel Lanud YKU dan Satrad 243 Timika baik Perwira, Bintara, Tamtama serta Pegawai Negri Sipil.