Pengunjung Website
Hari Ini: 3,326
Minggu Ini: 411,665
Bulan Ini: 139,790
|
Jumlah Pengunjung: 4,001,195

Taruna Akademi Angkatan Udara Praktek Melipat Parasut di Sathar 72

TNI AU.  Margahayu-Koharmatau. Pada hari Selasa, 23 April 2024, setelah mengikuti upacara pembukaan Pendidikan Kursus Paradasar A-200 di Wingdik 800, Lanud Sulaiman, Taruna dan Taruni Akademi Angkatan Udara (AAU) kini fokus pada pembelajaran melipat parasut di Sathar 72 Depohar 70 Lanud Sulaiman.

Pelajaran melipat parasut menjadi momen krusial dalam pendidikan mereka, karena parasut tersebut akan menjadi penentu keselamatan saat penerjunan. Ketelitian, disiplin, dan kesabaran tinggi diperlukan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.

Para taruna dan taruni ditemani oleh personel Rigger dari Sathar 72 dan Skadik 801 Pasgat, memastikan mereka memahami setiap langkah dengan baik. Dengan rincian 42 taruna dan taruni dalam setiap kelas kursus Paradasar A-200, pelaksanaan kursus ini diharapkan berlangsung selama satu bulan hingga 22 Mei 2024.

Total peserta kursus mencapai 165 personel, menandakan komitmen kuat TNI Angkatan Udara dalam mempersiapkan generasi penerjun yang berkualitas.  (Penkoharmatau)