TNI AU.. Komandan Lanud Adisutjipto Marsma TNI Ir. Bob Henry Panggabean secara resmi membuka kegiatan Lomba Olahraga antar satuan dalam rangka HUT ke-74 TNI AU pada 9 April mendatang di Lapangan Jupiter Lanud Adisutjipto, Selasa (3/3/2020).
Apel khusus pembukaan lomba antar satuan diikuti oleh para Kepala Dinas, para komandan satuan, seluruh Perwira, serta seluruh personel militer dan PNS Lanud Adisutjipto.
Dalam kesempatan tersebut Danlanud Adisutjipto menyampaikan bahwa kegiatan pertandingan olahraga bersama dalam rangka HUT ke-74 TNI AU diselenggarakan dalam rangka menumbuhkan semangat dan kebanggaan, jiwa korsa, dan motivasi selaku prajurit TNI AU serta menumbuhkan budaya berolahraga yang bermanfaat bagi kesehatan. Hal ini tentunya secara tidak langsung akan bermanfaat bagi kelancaran dan terlaksananya tugas TNI AU di masa mendatang.
“Untuk itu saya berharap kita semua dapat melaksanakan kegiatan ini dengan penuh kesungguhan dan menjaga sportivitas yang tinggi, akan tetapi tetap mengedepankan semangat persatuan dan kekompakan antar satuan di Lanud Adisutjipto,” tegasnya.
Selanjutnya Komandan didampingi para pejabat melepas kegiatan Lomba Cross Country dari Lapangan Jupiter yang start dari Lapangan Jupiter yang diikuti oleh 13 satuan yang ada di Lanud Adisutjipto.
Berbagai cabang lomba akan dipertandingkan pada dua pekan ke depan diantaranya Lomba Cross Country, Renang Militer, Bulu Tangkis, Tenis meja, dan Bola Voli baik putra dan putri.
[caption id="attachment_141702" align="alignleft" width="300"]

