Pengunjung Website
Hari Ini: 12
Minggu Ini: 36
Bulan Ini: 419
Tahun Ini: 593,402
img thumbnail

Tingkatkan Kemahiran, Danseskoau dan Pejabat Seskoau Laksanakan Latihan Menembak

TNI AU. Lembang. Dalam rangka meningkatkan keterampilan menembak, Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Udara (Danseskoau) Marsekal Muda TNI I Made Susila A., S.I.P., S.H., M.Hum., bersama para pejabat Seskoau menggelar latihan menembak pistol di Lapangan Tembak Khasmir Hutasuhut, Seskoau, Lembang, Bandung Barat, Selasa (18/3/2025). 

Danseskoau menegaskan bahwa latihan ini bertujuan tidak hanya sebagai penyegaran keterampilan, tetapi juga untuk meningkatkan keahlian dan ketepatan dalam menembak. “Latihan menembak ini penting bagi kami sebagai prajurit TNI AU. Selain menjaga kemampuan individu, latihan ini juga melatih fokus dan disiplin yang merupakan bagian dari profesionalisme prajurit,” ujar Marsda TNI I Made Susila A. 

Latihan menembak kali ini diikuti oleh sejumlah pejabat Seskoau, termasuk Wadan Seskoau Marsma TNI Ir. Joko Sugeng Sriyanto, M.Sc., Kakordos Seskoau Marsma TNI Dr. Ir. Muhammad Zuhdizul, M.T., CIQaR., serta para pejabat lainnya. 

Dengan adanya latihan ini, diharapkan para pejabat Seskoau semakin terampil dan siap dalam menjalankan tugas-tugas yang membutuhkan keterampilan menembak yang baik.