Pengunjung Website
Hari Ini: 29,860
Minggu Ini: 243,995
Bulan Ini: 498,590
|
Jumlah Pengunjung: 5,673,129

Tingkatkan Kemampuan Perorangan, Personel Lanud SIM Latihan Menembak

TNI AU. Aceh Besar. Personel Lanud Sultan Iskandar Muda tingkatkan Kemampuan Perorangan dengan latihan menembak  Triwulan II Semester I Tahun Anggaran 2024 di Lapangan tembak Ampe Aweu, Blang Bintang, Aceh Besar. Rabu (22/05/2024).

Kadisops Lanud Sultan Iskandar Muda Letkol Pas April Brahmana, S.Pd., selaku penanggung jawab latihan mengatakan Menembak ini merupakan program kerja Lanud Sultan Iskandar Muda triwulan II  Tahun Anggaran 2024, dimana latihan ini bertujuan untuk menjaga dan mengasah kemampuan perorangan dalam menembak senjata laras panjang dan laras pendek.

Saat pelaksanaan latihan, Letkol Pas April Brahmana, S.Pd.,menekankan kepada masing masing personel agar mengutamakan safety, lebih berhati hati karena menggunakan peluru tajam.Laksanakan dengan penuh rasa tanggungjawab, ikuti prosedur latihan.tutupnya.

Sementara Pgs .Kasiopslat Lanud SIM, Lettu Sus Hendra Mansuri juga menyampaikan saat apel kesiapan latihan, "Kita menembak menggunakan senjata laras panjang dan laras pendek, yaitu untuk laras panjang menggunakan sikap tiarap dan sikap pilih dengan jarak 100 meter, sedangkan peluru berjumlah 23 butir/orang, tiga butir percobaan dan 20 butir penilaian, sedangan laras pendek, jarak 25 meter dengan 13 butir peluru, 3 percobaan dan 10 butir penilaian, manfaatkan sebaik mungkin kesempatan ini, dengan harapan hasil latihannya meningkat dari latihan kemarin."

Hadir saat latihan menembak, Komandan Lanud SIM, Kolonel Pnb Hantarno Edi Sasmoyo, M.Han., para Kadis, Perwira, dan anggota Lanud SIM.