Pengunjung Website
Hari Ini: 3
Minggu Ini: 46
Bulan Ini: 144
Tahun Ini: 594,587
img thumbnail

Tumbuhkan Minat Dirgantara Sejak Dini, TK Angkasa I Kunjungi Baseops Lanud RHF

TNI AU. TanjungPinang. Dalam rangka menumbuhkan minat dan kecintaan terhadap dunia kedirgantaraan sejak usia dini, siswa-siswi TK Angkasa I Lanud Raja Haji Fisabilillah (RHF) melaksanakan kunjungan wisata edukatif ke Baseops Lanud RHF, Senin (5/5/2025).
Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Komandan Lanud RHF, Kolonel Pnb Rony Widodo, S.T., M.M., M.Han., didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 13/D.I Lanud RHF, Ny. Rina Rony Widodo, serta pengurus PIA AG lainnya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan potensi kedirgantaraan (Binpotdirga) Lanud RHF untuk memperkenalkan dunia Kedirgantaraan  kepada generasi muda, khususnya di wilayah Kabupaten Bintan. Para siswa diberikan penjelasan seputar kedirgantaraan oleh staf Binpotdirga Lanud RHF.
Anak-anak terlihat sangat antusias dan gembira saat melihat secara langsung miniatur pesawat, sarana dan prasarana pendukung, yang ada di Lanud Raja Haji Fisabilillah yang nantinya akan menjadi pengalaman tak terlupakan bagi para siswa.
Kegiatan kunjungan ini diharapkan dapat menanamkan semangat cinta dirgantara sejak usia dini dan menjadi langkah awal dalam mencetak generasi penerus bangsa yang mencintai dunia kedirgantaraan. (Pen RHF).