TNI AU. Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI atas dedikasi serta profesionalisme yang telah ditunjukkan dalam menjalankan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara.
Demikian amanat Panglima TNI yang dibacakan Danlanud Halim Perdanakusuma, Marsma TNI Erwin Sugiandi, M.Han., saat bertindak selaku Inspektur Upacara Bendera 17-an, yang digelar di Lanud Halim Perdanakusuma, Senin (19/1/2026). Upacara berlangsung khidmat dan diikuti seluruh Pejabat, Perwira, Bintara, Tamtama, serta PNS Lanud Halim Perdanakusuma sebagai wujud penghormatan terhadap nilai-nilai kebangsaan dan pengabdian kepada negara.
Lebih lanjut, Panglima TNI mengajak seluruh prajurit dan PNS TNI menjadikan momentum awal Tahun 2026 sebagai titik tolak untuk memperkuat pengabdian kepada bangsa dan negara dengan semangat tulus, ikhlas, dan penuh tanggung jawab. Di tengah berbagai tantangan yang dihadapi sepanjang akhir 2025, mulai dari bencana alam di berbagai daerah hingga dinamika geopolitik global, TNI dituntut untuk senantiasa bersikap PRIMA (Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif).
Panglima TNI juga menekankan pentingnya kesiapan fisik, mental, dan moral sebagai kunci keberhasilan menghadapi tantangan ke depan, sekaligus mengajak seluruh jajaran untuk terus meningkatkan kemampuan, disiplin, soliditas internal, serta memperkuat sinergi dengan masyarakat dan antar lembaga pertahanan guna menjaga keutuhan dan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Melalui upacara bendera ini, diharapkan seluruh personel Lanud Halim Perdanakusuma semakin memperkokoh soliditas, disiplin, dan kesiapsiagaan, serta terus memperkuat sinergi dengan masyarakat dan instansi terkait. Semangat kebersamaan yang terbangun menjadi modal utama dalam memberikan pengabdian terbaik bagi bangsa dan negara.





