TNI AU. Komandan Lanud Manuhua Marsma TNI Yostariza, S.E., M.Tr.Opsla., di dampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 2/D. III Lanud Manuhua Ny. Yanti Yostariza, menghadiri acara puncak perayaan Ulang Tahun Skadron Udara 27 yang diselenggarakan di hanggar Skadron Udara 27 Lanud Manuhua, Selasa (13/6/2023).
Hadir dalam acara ini para Kepala Dinas, Dansatpom, Dansathanlan, Para Kasi, Perwira, Bintara, Tamtama, PNS Lanud Manuhu beserta Jajaran Pengurus dari PIA Ardhya Garini Cabang 2/D. III Lanud Manuhua.
Skadron Udara 27 diresmikan pada tanggal 13 Juni tahun 2019 silam oleh Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Yuyu Sutisna. Komandan Lanud Manuhua Marsma TNI Yostariza, S.E., M. Tr. Opsla., mengatakan yang terbaik diantara kita adalah apa yang ada di depan mata kita, saat ini kita berada di tengah-tengah keluarga Lanud Manuhua itulah yang terbaik untuk kita saat ini. Hal tersebut di ucapkan di tengah-tengah acara Hari Ulang Tahun Skadron Udara 27. Kita telah bekerja dengan ikhlas memberikan yang terbaik, maka harapan saya berikan karya terbaik oleh semua yang hadir disini. Dikatakan lebih lanjut, ucapan terima kasih kepada Komandan Skadron Udara 27 atas pengangkatan sebagai warga kehormatan Cenderawasih, berarti disini saya punya tanggung jawab memajukan Skadron ini sehingga dapat memberikan kontribusi yang terbaik bagi Lanud Manuhua. Pada akhir sambutannya Komandan Lanud Manuhua kembali memberikan penekanan agar seluruh personel Skadron Udara 27 tetap menempatkan keselamatan atau safety menjadi bagian utama dalam setiap menjalankan tugas.
Sementara itu Komandan Skadron Udara 27 Letkol Pnb Imron Fathir, S.T., menambahkan Skadron Udara 27 dalam usia 4 tahun pengabdian ini terus berupaya untuk memberikan yang terbaik dan optimal dalam melaksanakan tugas bhakti. Selain itu kami, mohon doa restu agar dapat melaksanakan tugas pengabdian dengan tetap profesional, menjadi prajurit yang tangguh dan bermartabat, tuturnya.
Prosesi acara puncak peringatan Ulang Tahun Skadron Udara 27 di awali dengan olahraga pagi, mulai jalan santai dan dilanjutkan senam bersama yang berlangsung meriah. Kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah.
Acara ramah tamah diawali dengan sambutan Komandan Skadron sebagai tuan rumah dan dilanjutkan dengan Sambutan Danlanud Manuhua. Dalam kesempatan kegiatan hari ini Ustadz Ali Mukti Buchori., S.Pd., memimpin doa bersama sebelum dilanjutkan acara hiburan. Acara kali ini dimeriahkan dengan penampilan kreasi dari para personel dari Skadron Udara 27. Pengundian Doorprize menambah semarak suasana acara yang berlangsung meriah, tertib, lancar serta menghibur.